Apakah ada yang pengalaman dengan Grandstream GXW4104 ?
saya ingin menanyakan hal sesuai judul, yaitu menghubungkan Asterisk/FreePBX dengan PBX Panasonic KX-TEM824.
- Voip menggunakan SIP dengan Grandstream GXW4104 sebagai voip Gateway, port 1 ke pstn dan port 2 ke port ext PBX.
- Saya hubungkan GXW4104 ke port extension pada PBX Panasonic dengan nomor extension 180.
- Sudah bisa melakukan panggilan dari PBX ke voip dengan dial ext 180 kemudian diarahkan ke IVR.
- Bagaimana cara untuk telepon dari voip ke PBX ?
- saya sudah coba pisahkan trunk untuk outbound pada asterisk. tekan 9 untuk trunk 1 ke pstn, dan tekan 8 untuk trunk 2 ke PBX.
- Di Grandstream masih tetap mengarah ke port1.
Apakah ada cara yang lain?
terimakasih